Rabu, 26 Oktober 2011

LAPANGAN SMANSSA | Achmad Fikri Syarif X8-01


Kini aku berdiri termenung dengan teman-teman pada Kamis, 6 Oktober 2011 pukul 09.00 WIB. Membawa buku tulis dan pensil di kedua tanganku. Disebelah kanan ku ada teman-temanku dan di sebelah kiri ku terdapat tiang kokoh yang menjadi sandaranku berdiri. Tatapanku lurus kearah timur laut , melihat hamparan lampangan luas nan indah. Sudah sekian lama bendera merah putih tidak berkibar disini. Lapangan sekolahku ini masih dalam proses perbaikan. Terlihat jelas dua tukang menanami rumput gajah, dua tukang menyirami rumput, satu tukang meratakan pasir lapangan yang akan ditanami rumput, tiga tukang yang merapikan tiang bendera, dan ada dua guru yang sedang mengamati proses perenovasian lapangan oleh tukang.
Rumput yang tumbuh masih pendek dan masih jarang. Setiap beberapa meter, terdapat bentangan tali rafia biru entah untuk apa tujuannya. Rencanya sebelum tahun baru rumput-rumput ini akan tumbuh sempurna dan siap dipakai sebagaimana mestinya. Terdapat pasir orange mengelilingi lapangan. Rencananya ini akan digunakan untuk trek lari sebagai salah satu syarat Sekolah Bertaraf Internasional. SMA Negeri 1 Salatiga ini akan menjadi Sekolah Bertaraf Internasional pertama di Salatiga. Bagian yang lebih luar ada jalan setapak untuk para pejalan kaki yang di paving. Belum lagi ditambah keindahan rumput gajah yang tumbuh indah di gundukan tanah sekeliling tanaman. Semakin majunya SMA kita ini juga harus diseimbangkan dengan keadaan fisik sekolah kita. Kabarnya lapangan SMA Negeri 1 Salatiga yang baru akan diresmikan pada 18 November 2011.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar