Minggu, 11 September 2011

Katak yang Serakah

Katak itu melompat-lompat di tepi sungai. Gerak-geriknya seperti sedang mencari mangsa. Terkadang terdengar suaranya yang khas. Tak lama, lalat-lalat pun berdatangan ke arah katak itu. Namun tiba-tiba angin datang membelai katak itu hingga lalat-lalat pun berhamburan pergi. Pasti katak itu merasa benar-benar kesal. Tapi ia akan merasa puas karena di belakangnya terdapat hamparan sawah yang memiliki banyak serangga.

Katak itu menuju sawah bak orang berlari-lari mengejar bus. Lalu nyamuk-nyamuk yang tadinya terbang bebas berpindah ke perut si katak. Katak pun merasa puas. Karena terlalu banyak makan katak pun merasa kekenyangan. Dan akhirnya katak pun tidak bisa melompat akibat makan yang berlebihan.

Katak itu merasa mengantuk. Lalu ia pun tidur. Tidak berapa lama kemudian ia terbangun. Ia terbangun karena mendengar teriakan teman-temannya yang sedang mencari makan. Saat si katak ingin menghampiri teman-temannya, ia sudah dalam keadaan sekarat dan saat itu juga katak pun mati karena kekenyangan.

oleh:  Dinda Rosyia (x-8/10)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar